BERITABANGSA.COM-SIDOARJO – 8 Maret adalah hari Perempuan Internasional. Hal ini dijadikan momentum refleksi bagi kaum perempuan untuk tetap mengambil peran penting dalam kemandirian dan pembangunan bangsa dan negara.
Nur Hendriyati Ningsih Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Sidoarjo, berharap perempuan di era saat ini harus mampu tampil sebagai tokoh dalam setiap momentum yang ada.
“Selain harus kuat secara fisik dan mental, perempuan juga wajib cerdas karena perempuan bukanlah obyek penindasan segala aspek yang selama ini dianggap manusia lemah,” katanya kepada Beritabangsa.com, Selasa (08/03/2022).
Perempuan yang juga Anggota DPRD Sidoarjo itu menyebutkan perempuan adalah subyek karena banyak peran perempuan yang bisa dilakukan. Selain secara kodrat sebagai makhluk Tuhan yang punya organ reproduksi.
“Jika perempuan pintar maka dia melahirkan anak-anak yang cerdas pula. Jika perempuan cerdas dan kuat maka tidak akan ada penindasan, penganiayaan dan pelecehan,” tegasnya.
Perempuan yang dikenal tegas dalam memimpin partai Nasdem di Sidoarjo ini juga menekankan kepada kaum perempuan terkait teriakan kesetaraan gender yang selama ini sering digaungkan.
“Jangan pernah berkata kesetaraan gender jika kaum perempuan tidak berusaha bangkit dan memberdayakan semua kemampuan yang ada pada dirinya,” tegasnya.
Di hari perempuan internasional 2022 ini, dirinya berpesan kepada seluruh perempuan, kekuatan menopang kesejahteraan keluarga bisa dilakukan jika didasari kesadaran akan talenta yang dimiliki.
“Perempuan harus turut serta berperan membangun masyarakat lebih maju dan ikut mencerdaskan bangsa. Perempuan adalah tiang Negara perempuan hebat Negara pun kuat,” pungkasnya.